Info Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Jawa Timur 2019

Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Jawa Timur 2019 - Akhir-akhir ini warga jatim kembali digegerkan dengan isu brosur pemutihan atau pembesan sanksi pajak kendaraan bermotor. Awal tahun 2019 lalu Jatim pernah di hebohkan brosur pemutihan pajak.

Info Resmi Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Jawa Timur 2019
Brosur Info Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Jawa Timur 2019

Apakah brosur yang tersebar di dunia maya alias sosial media itu HOAX? Brosur tersebut tidak hoax namun brosur bukan asli dari Pemprov Jatim. Ibu Gubernur Khofifah pun belum mengumumkan perihal pemutihan dan dasar hukumnya saja belum ada.

Informasi terbaru dari pemprov bahwa penghapusan / pemutihan pajak kendaraan akan diumumkan tanggal 18 September 2019 bersamaan dengan Hari Jadi Jawa Timur yang langsung di umumkan oleh Gubernur Jawa Timur.

Kita sebagai warga negara yang baik sangat bangga jika kebijakan pemutihan tersebut diadakan apalagi sebagian masyarakat bukan karena malas bayar tapi karena perekonomiannya yang belum stabil yang beruung telat bayar pajak.

Kabarnya tidak hanya sanksi pajak saja tapi bea balik nama BPKB akan ada pemutihan. Mengingat tingginya jual beli kendaraan dan kesadaran pemilik kendaraan pertama melaporkan bahwa telah terjadi jual beli kendaraan karena tak ingin dikenai pajak progresif.

Untuk Informasi syarat perpanjangan pajak kendaraan terbaru bisa di lihat pada halaman syarat perpanjangan pajak 2019 dan kabar terbaru bahwasanya warga Jawa Timur bisa bayar pajak melalui Indomart.

Demikian informasi pemutihan, kita tunggu tanggal 18 september besok Info Resmi Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Jawa Timur 2019.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel